Apa itu Cum Laude, Magna Cum Laude, dan Summa Cum Laude

Cum Laude (berasal dari Bahasa Latin yang berarti dengan pujian) adalah predikat yang diberikan pada ujian di perguruan tinggi. Ada beberapa predikat yang termasuk ke dalam Cum Laude seperti magna cum laude yang berarti lulus dengan banyak pujian dan summa cum laude yang artinya lulus dengan pujian terbanyak. Setiap perguruan tinggi memiliki aturan yang jelas dan berbeda-beda mengenai persyaratan bagi lulusan yang berhak mendapatkan predikat Cum Laude. Predikat ini biasanya tertera di dalam ijazah baik untuk lulusan sarjana maupun lulusan pascasarjana. Di dunia secara umum, predikat Cum Laude hanya digunakan pada lulusan pascasarjana, tetapi di Indonesia, Amerika Serikat, dan Filipina, gelar ini digunakan pada lulusan sarjana

Gelar-gelar kehormatan dibawah ini diberikan kepada pelajar sarjana dan pascasarjana yang meraih pencapaian akademik yang berbeda. Gelar kehormatan ini biasanya tertulis dalam ijazah.

Cum Laude, Magna Cum Laude, dan Summa Cum Laude adalah penghargaan yang diadopsi dari bahasa Latin yang didasarkan sistem di US (United State) dan dapat diterjemahkan menjadi Penghargaan Tertinggi, dengan Penghargaaan yang Tinggi, dan Penghargaan.

  • Cum Laude: “Dengan Kehormatan” atau “Dengan Pujian”
  • Magna Cum Laude: “Dengan Pujian/ Kehormatan Besar”
  • Summa Cum Laude: “Dengan Kehormatan/ Pujian Tertinggi”

Mahasiswa program sarjana akan diberikan penghargaan sesuai dengan nilai-nilai berikut ini:

  • 3.80 dan 3.80 keatas: Summa Cum Laude
  • 3.60 s/d 3.79: Magna Cum Laude
  • 3.40 s/d 3.59: Cum Laude
  • 3.20 s/d 3.39: High Merit
  • 3.00 s/d 3.19: Merit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *